Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Widget Atas Posting

Usaha Rumahan yang Lagi Trend, Untung Besar di 2022

Usaha Rumahan yang Lagi Trend. Salah satu dampak dari terjadinya pandemi COVID-19 adalah dengan menjamurnya usaha rumahan. Solanya sangat banyak orang yang terkena PHK dan dengan menyambung hidup dengan mereka untuk berjualan atau berbisnis dari rumah. Terdapat beberapa jenis usaha rumahan yang lagi trend sepanjang 2021 hingga 2022 Misalnya usaha kuliner, jual barang bekas, usaha stream motor, sampai dengan menjadi pekerja freelance.

Kamu juga bisa mendapatkan keuntungan yang sangat menggiurkan tanpa harus mengeluarkan banyak modal besar saat untuk dapat menjalankan usaha rumahan. Dan juga yang paling penting, kamu enggak perlu untuk mengeluarkan berbagai biaya untuk transportasi dan biaya makan layaknya seorang pekerja kantoran. Tak heran apabila usaha rumahan akan menjadi salah satu pilihan yang sangat baik untuk para pekerja yang masih terdampak pandemi COVID. Supaya enggak penasaran, Risetpasar telah menyiapkan 30 usaha rumahan yang lagi trend bahkan bisa dijalankan oleh anak muda hingga ibu rumah tangga.
https://www.risetpasar.id/2022/03/usaha-rumahan-yang-lagi-trend-untung.html

USAHA RUMAHAN YANG LAGI TREND, UNTUNG BESAR DI 2022

1. Menjadi Translator

Apabila Kamu seorang lulusan sastra Inggris atau sudah menguasai bahasa asing lainnya? Dan Menjadi Seorang penerjemah atau translator bisa jadi sebuah pilihan karena maraknya kebutuhan akan penerjemahan dokumen, subtitle film, sampai karya fiksi atas nama perusahaan maupun perorangan.

Kamu bisa langsung untuk mempromosikan kemampuan kamu dengan cara membuka jasa penerjemah atau translator secara online di sosial media pribadi atau situs-situs pencarian kerja. Jangan sungkan meminta bantuan teman yang bekerja di perusahaan internasional untuk menggunakan layanan jasa kamu.

2. Guru Les Privat

Apabila Kamu punya potensi di bidang akademik dan non-akademik serta suka membagikan pengetahuan kepada orang lain? Mungkin kamu bisa mencoba jadi guru les privat yang mengajar anak-anak SD, SMP maupun SMA sesuai mata pelajaran atau bidang yang kamu kuasai.

Bila menguasai mata pelajaran bahasa Inggris, kamu bisa menjadi guru privat untuk pelajaran bahasa Inggris. Begitu pula bila memiliki potensi di bidang seni rupa, mungkin kamu bisa mengajar anak-anak melukis.

3. Usaha Jahit Pakaian

Akan menjadi Salah satu jenis usaha rumahan untuk ibu rumah tangga adalah jahit pakaian. Maraknya jual-beli pakaian dengan berbagai pola yang menarik,membuat bertambahnya permintaan pada para penjahit yang kreatif. Siapa tahu, bermula dari mengerjakan jahitan untuk orang lain, kamu bisa membuat berbagai macam pola pakaian untuk brand kamu sendiri suatu waktu nanti. Modal usaha untuk usaha ini sekitar 5 jutaan dan kamu bisa mendapatkan mesin jahit elektrik, bahan, pola, dan berbagai peralatan jahit lainnya.

4. Usaha Steam Motor

Untuk jenis Usaha yang lagi trend 2021 hingga 2022 berikutnya ada Steam Motor yang bisa dengan mudah kita temui di ibukota. Sekarang ini hampir semua orang punya motor dan selama itu pula usaha steam motor terus beroperasi. Tak jarang bila satu orang punya lebih dari satu motor.

Bila memiliki teras atau halaman rumah yang luas, kamu bisa mengambil peluang ini. Apalagi bila rumah kamu berada di pinggir jalan raya. Keterampilan yang diperlukan juga relatif mudah dan bisa kamu pelajari dalam waktu singkat. Tertarik mencoba bisnis yang laku setiap hari ini?

5. Laundry Sepatu

Ada Beberapa tahun belakangan tren sneakers mulai menanjak dengan maraknya brand sepatu lokal yang berkualitas. Hal itu membuka berbagai macam peluang usaha, salah satunya adalah usaha rumahan laundry. Apa jenis usaha ini menjanjikan? Kamu bisa mengetahuinya melalui harga jasa laundry sepatu yang berkisar Rp100 ribu sampai Rp200 ribu.

Bayangkan bila kamu mendapatkan pesanan mencuci 10 pasang sepatu per hari. Tentunya keuntungan yang didapat mencapai jutaan rupiah. Tertarik mencoba ide usaha rumahan kreatif 2020 hingga 2021 ini?

6. Laundry Pakaian Kiloan

Sama dengan jenis usaha di atas, usaha yang lagi trend 2020 hingga 2021 ini bisa memberikan keuntungan yang melimpah bagi para pelakunya. Terlebih bila kamu membuka usaha laundry pakaian kiloan di sekitar lingkungan universitas maupun perkantoran yang banyak kos-kosan. Omzet per bulannya tentu bisa memberikan hasil imbal yang besar dan cepat.

Pasalnya orang-orang yang tinggal di lingkungan kantor atau universitas tak memiliki banyak waktu untuk mencuci pakaian sendiri. Hanya saja jenis usaha laundry pakaian sudah menjamur sehingga kamu perlu meninjau ulang lokasi serta peluang usahanya bila ingin membuka jenis usaha ini.

7. Menjadi Penulis dan Penjual e-Book


Apabila kamu suka menulis dan menguasai sebuah keterampilan di bidang tertentu, enggak ada salahnya untuk mempertimbangkan sebagai penulis dan penjual ebook. Pasalnya kumpulan tulisan berisi tips-tips sebuah bidang masih banyak diminati dan orang lebih menyukai kumpulan tips yang tersusun dalam 1 buku dibanding membacanya dalam bentuk artikel yang berserakan.

Hanya saja kamu harus mengetahui subjek apa yang berpotensi laris jika dijadikan e-book. Misalnya tips lengkap bermain saham atau forex bagi pemula, dari awal pendaftaran sampai melakukan trading beserta analisis risikonya.

8. Dropshipper

Kalau Ingin berjualan tanpa harus repot untuk kamu menyediakan tempat untuk menaruh barang? Kamu bisa mencoba usaha dropshipper yang tidak perlu mengeluarkan modal besar untuk membeli kebutuhan terkait penjualan. Pelaku bisnis ini cukup mengandalkan keterampilan menjual yang baik dan sedikit modal untuk membeli kuota.

Bila ada yang memesan produk, kamu tinggal mengambil barangnya dari pihak yang memiliki barang itu lalu menjualnya dengan harga yang lebih tinggi sebagai keuntungan. Di Saat ini bisnis rumahan online ini sedang digemari khususnya oleh ibu rumah tangga atau generasi millenial. Tertarik mencoba bisnis rumahan online ini?

9. Usaha Isi Ulang Pulsa

Untuk Pulsa atau kuota sudah menjadi kebutuhan sehari-hari masyarakat zaman now. Tak heran bila usaha isi ulang pulsa menjadi salah satu bisnis yang laku setiap hari. Untuk memulai usaha ini, kamu cukup menyediakan etalase kecil di depan rumah beserta spanduk sederhana. Selanjutnya kamu tinggal menunggu orang-orang yang membutuhkan pulsa dan kuota internet datang ke rumah mu.

Dalam menjalankan Usaha isi ulang pulsa juga bisa dilakukan secara online sehingga kamu tetap bisa menjual pulsa di sosmed, bila toko sudah tutup.

10. Aksesoris Paper Flower

Menjalankan Bisnis yang lagi trend buat anak muda di 2020 hingga 2021 lainnya, ada usaha dekorasi berupa usaha aksesoris paper flower. Modal utama usaha ini berupa kreativitas untuk membuat berbagai jenis keterampilan dan modal yang dikeluarkan juga relatif sedikit. Sementara imbalan yang didapat tergantung dari jam terbang dalam melaksanakan jenis usaha ini

Untuk jenis Permintaan jasa ini semakin marak karena banyak pasangan muda yang ingin memiliki latar dekorasi yang unik dalam acara pernikahan atau pertunangan, syukuran, khitanan, ulang tahun, dan acara formal lainnya.

Demikian artikel ini yang membahas tentang” Usaha Rumahan yang Lagi Trend, Untung Besar di 2022” Semoga bermanfaat.